TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 23:13

Konteks
23:13 Lihat negeri orang Kasdim 1 ! x  Bangsa itulah yang melakukannya, bukan orang Asyur. Mereka y  telah menyerahkan Tirus kepada binatang-binatang z  gurun, mereka telah mendirikan menara-menara a  pengepungan dan telah meratakan puri-puri kota itu dan membuat kota itu menjadi reruntuhan. b 

Yesaya 29:3

Konteks
29:3 Aku akan berkemah di segala penjuru mengepung engkau, dan akan membuat tempat-tempat pengintaian untuk mengimpit m  engkau, dan akan mendirikan pagar-pagar pengepungan n  terhadap engkau.

Yeremia 4:16-17

Konteks
4:16 Peringatkanlah kepada bangsa-bangsa: Sungguh ia datang! Kabarkanlah di Yerusalem: "Pengepung datang dari negeri t  yang jauh, memperdengarkan suaranya u  terhadap kota-kota Yehuda. v  4:17 Seperti orang-orang yang menunggui ladang mereka mengelilinginya w  dari segala pihak, sebab Yehuda telah memberontak x  terhadap Aku, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 32:2

Konteks
32:2 Pada waktu itu tentara raja Babel mengepung j  Yerusalem 2 , dan nabi Yeremia ditahan 3  k  di pelataran penjagaan l  yang ada di istana raja Yehuda.

Yeremia 33:4

Konteks
33:4 Sebab beginilah firman TUHAN, Allah Israel, mengenai rumah-rumah di kota ini dan mengenai gedung-gedung istana raja Yehuda yang dirobohkan untuk dipakai terhadap tembok-tembok pengepungan m  n  dan pedang:

Yehezkiel 21:22

Konteks
21:22 Ke dalam tangan kanannya terjatuh panah tenungan mengenai Yerusalem: supaya diperdengarkannya suara orang yang membunuh dan menyerukan pekik h  pertempuran, supaya menyusun alat-alat pendobrak pintu gerbang dan menimbun tanah menjadi tembok pengepungan i  dan mendirikan benteng pengepungan. j 

Yehezkiel 24:2

Konteks
24:2 "Hai anak manusia, tuliskanlah q  tanggal hari ini 4 , ya, tanggal hari ini. Pada hari r  ini juga raja Babel mulai menyerang Yerusalem.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[23:13]  1 Full Life : NEGERI ORANG KASDIM.

Nas : Yes 23:13

Nebukadnezar, salah seorang raja Babel, menyerbu Tirus pada tahun 572 SM, kurang lebih seratus tahun setelah Yesaya menubuatkannya.

[32:2]  2 Full Life : MENGEPUNG YERUSALEM.

Nas : Yer 32:2

Pengepungan ini terjadi pada tahun 587 SM. Setahun kemudian, kota itu jatuh. Nubuat-nubuat Yeremia menjadi kenyataan.

[32:2]  3 Full Life : YEREMIA DITAHAN.

Nas : Yer 32:2

Zedekia telah memenjarakan Yeremia karena kegigihannya dalam menganjurkan agar mereka menyerah kepada pasukan Babel (ayat Yer 32:3-5; bd. Yer 37:11-21). Bagi raja, pemberitaannya itu menghilangkan semangat dan keinginan penduduk untuk melawan. Tetapi Yeremia mengetahui bahwa yang diberitakannya itu adalah Firman Allah.

[24:2]  4 Full Life : TULISKANLAH TANGGAL HARI INI.

Nas : Yeh 24:2

"Tanggal hari ini" adalah 15 Januari 588 SM. Yehezkiel menerima berita ini pada hari yang sama dengan permulaan pengepungan Yerusalem oleh pasukan Babel. Serbuan ini berlangsung sekitar dua tahun dan mengakibatkan kebinasaan seluruh Yerusalem.



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA